Indonesia punya banyak banget jenis kerupuk. Bahan untuk membuatnya pun beragam. Sering digunakan sebagai makanan pendamping nasi, tapi kerupuk juga tak jarang dijadikan cemilan. Dari sekian banyaknya jenis kerupuk di Indonesia, mana yang paling jadi favoritmu?
Kerupuk Rambak
Terbuat dari kulit sapi, kerupuk rambak biasa dijadikan cemilan. Kerupuk yang satu ini sangat renyah dan cepat lumer di mulut. Sekali mengunyah, kamu pasti akan ketagihan. Jangan lupa siapkan minum agar tenggorokan tak terasa kering karena banyak mengonsumsi kerupuk yang satu ini.

Kerupuk Mie
Disebut kerupuk mie karena bentuknya yang memang mirip dengan mie. Agak keriting. Bisa dijadikan cemilan, kerupuk ini juga sering kali dijadikan pendamping asinan atau rujak. Meski bentuknya lebar dengan ukuran cukup besar, tapi makan satu saja pasti kurang.

Kerupuk Jengkol
Berbahan dasar jengkol, kerupuk ini punya citarasa yang unik dan berbeda dengan kerupuk lainnya. Kalau kamu penggemar jengkol, kemungkinan kamu pun akan menyukai kerupuk ini. Pasalnya meski meninggalkan bau tak sedap setelah memakannya, tapi kerupuk ini tetap jadi favorit banyak orang.

Kerupuk Pangsit
Mie ayam memang lezat. Tapi akan semakin lezat jika dinikmati bersama kerupuk pangsit. Teksturnya yang renyah dan citarasanya yang gurih, membuat kerupuk ini nagih banget. Bersantai sambil ngemil kerupuk ini dan dicocol saus sambal, pasti bikin kamu tak bisa berhenti menikmatinya.

Baca Juga: Bikin Makan Jadi Makin Lahap, Mana Jenis Kerupuk Favoritmu?
Kerupuk Opak
Ada juga yang menyebut kerupuk ini dengan sebutan kerupuk samiler. Bahan utamanya terbuat dari singkong. Sudah ada sejak dulu, kerupuk ini sampai sekarang tetap tak lekang oleh waktu. Selalu ada di hati penggemarnya. Kerenyahan dan kegurihannya bikin kerupuk ini selalu bisa jadi cemilan favorit.

Selalu dapatkan info, tips, dan berbagai resep masakan di Kitchen Of Indonesia.
Follow us on: Instagram: KitchenOfIndonesia Facebook: Kitchen Of Indonesia